Advertisement

Keris Pulanggeni Pamor Banyu Mili

gambar keris pulanggeni pamor banyu mili
Dhapur: Pulanggeni
Pamor: Banyu Mili
Tangguh: Cirebon Sepuh
Panjang Bilah: 33,5 Cm
Keterangan: Termahar

Hartalangit.com - Keris Pulanggeni merupakan salah satu dhapur Keris luk 5 dengan ukuran panjang bilah sedang. Permukaan bilahnya ada yang nglimpo dan ada juga yang nggigir sapi karena memakai odo-odo. Ricikan pada Keris ini, antara lain: gandhik lugas, pejetan, dan ri pandan. Meskipun bentuknya sederhana tapi tetap terlihat gagah dan berwibawa.

Keris Pulanggeni termasuk Keris yang cukup populer dikalangan pecinta Tosan Aji karena memiliki kesamaan nama dengan pusaka milik salah satu tokoh pewayangan yaitu Arjuna.

- Filosofi Keris Pulanggeni:

Pulanggeni bisa di artikan sebagai ratus/dupa/kemenyan (wewangian bersifat religius) yang menyimbolkan bahwa dalam kehidupan Manusia harus berusaha agar memiliki nama harum dengan selalu berperilaku baik, selalu menolong sesama dan mengisi hidupnya dengan hal-hal yang bermanfaat bagi bangsa, negara dan agama, bukan hanya memikirkan kepentingan diri dan golongannya saja.

Dengan berperilaku baik dan selalu melakukan hal-hal yang bermanfaat bagi sesama, tentu akan membuat namanya selalu dikenang walaupun hayat sudah tidak dikandung badan. Jadi, Keris Pulanggeni merupakan pesan agar pemilik Keris ini bisa berlaku seperti dupa yang hidup untuk menyebarkan keharuman bagi lingkungan sekitarnya.

Pada jaman dulu, Keris dhapur Pulanggeni banyak dimiliki oleh para pahlawan atau pejuang sebagai simbol perjuangan dan ketulusan dalam membela bangsa dan negara sehingga nama baiknya akan selalu harum dan dikenang sepanjang masa.

- Tuah Keris Pulanggeni:

Jadi, dapat disimpulkan bahwa tuah dari Keris Pulanggeni yaitu agar pemilik Keris ini senantiasa memiliki nama baik di masyarakat, dihormati dan disegani oleh semua orang serta terhindar dari segala bentuk fitnah dan kejahatan yang bisa menghancurkan reputasi dan nama baiknya.

Keris Pulanggeni merupakan tuntunan hidup agar pemiliknya senantiasa berbuat kebaikan pada sesama sehingga akan memiliki nama baik (harum) yang akan selalu dikenang.


Pamor Banyu Mili

Pamor Banyu Mili atau Ilining Warih merupakan salah satu motif pamor yang bentuknya berupa garis-garis yang membujur dari pangkal sampai ujung bilah Keris atau Tombak. Garis-garisnya ada yang utuh, ada juga yang putus-putus dan bercabang.

Garis-garis berkelok-kelok tersebut terlihat seperti air mengalir sehingga dinamakan Pamor Banyu Mili. "Banyu" artinya "Air" dan "Mili" artinya "Mengalir". Jadi, Banyu Mili artinya air mengalir.

- Tuah pamor Banyu Mili:

Pamor Banyu Mili adalah simbolisai harapan agar pemilik Keris rejekinya bisa terus mengalir seperti air dan bisa memiliki kehidupan yang adem ayem, lancar tanpa masalah.

- Filosofi pamor Banyu Mili:

Meskipun namanya sederhana, tapi ternyata pamor Banyu Mili memiliki makna yang dalam yang menyangkut tentang kehidupan. Hiduplah seperti air yang mengalir dan menjadi sumber kehidupan di muka bumi.

Banyak pelajaran yang bisa kita petik dari sifat air, antara lain:

1.  Sifat air yang selalu mengalir dari tempat yang tinggi ke tempat yang rendah merupakan simbol sikap rendah hati pada diri Manusia.

2. Air selalu mengisi ruang-ruang yang kosong. Orang yang baik adalah orang yang bisa mengisi kekosongan/kekurangan dari orang lain. Seperti sifat air, sebagai Manusia seharusnya kita bisa menjadi penolong bagi orang lain yang membutuhkan, karena sebaik-baiknya Manusia adalah yang bisa memberi manfaat bagi sesama.

3. Air akan selalu mengalir ke muara, sejauh apapun jaraknya, air pasti akan sampai di muara. Dari sifat air tersebut, seharusnya kita punya visi dalam kehidupan ini untuk terus berjuang mencapai tujuan kita meskipun banyak rintangan yang harus dihadapi.

Hal utama yang bisa diteladani dari perjalanan air menuju muara adalah sikap yang konsisten dan pantang menyerah. Karena untuk bisa sampai ke muara, air harus melewati berbagai macam hambatan dan rintangan dalam perjalanannya.

Dan disepanjang perjalanannya, air akan membawa manfaat untuk setiap tempat yang dilaluinya, yaitu mengairi sawah dan ladang, untuk minum hewan dan Manusia, dan untuk keperluan semua mahluk hidup disepanjang jalur yang dilaluinya.

Hal terpenting bukanlah waktu tempuh yang akan dilalui untuk sampai ke tujuan, tapi seberapa besar keyakinan untuk mencapainya dan pelajaran/pengalaman yang didapatkan selama perjalanan menuju muara. Pamor Banyu Mili begitu sederhana dalam kata, tetapi sarat akan makna kehidupan.


Demikian sedikit informasi tentang filosofi dan tuah Keris Pulanggeni Pamor Banyu Mili yang dapat kami sampaikan pada artikel kali ini. Untuk informasi lain seputar benda-benda pusaka dapat dibaca pada artikel Harta Langit lainnya.

Semoga bermanfaat
Terima kasih

Post a Comment for "Keris Pulanggeni Pamor Banyu Mili"

UNTUK PEMESANAN BENDA PUSAKA: