Ciri dan Tuah Perkutut Katuranggan Puser Bumi
Perkutut Katuranggan Puser Bumi |
Burung Perkutut sangat cocok menjadi peliharan orang tua atau orang-orang yang ingin menikmati hidup karena burung ini tidak memerlukan perawatan khusus yang merepotkan, sehingga tidak menyita banyak waktu dan tenaga untuk merawatnya.
Selain dipelihara untuk dinikmati suara anggungannya, burung
Perkutut juga banyak dipelihara karena dipercaya memiliki tuah atau manfaat
tertentu yang dapat mempengaruhi kehidupan pemiliknya.
Burung Perkutut yang di anggap bertuah adalah yang memiliki
katuranggan atau ciri mathi tertentu berdasarkan bentuk fisik ataupun perilakunya.
Masing-masing katuranggan memiliki filosofi dan tuah berbeda-beda.
Ada banyak sekali jenis katuranggan Perkutut lokal yang
dipercaya dapat membawa keberuntungan atau pengaruh baik bagi pemiliknya, tapi
ada juga yang dipercaya dapat membawa sial atau nasib buruk bagi yang
memeliharanya.
Baca juga: 9 Perkutut katuranggan yang di anggap membawa sial
Salah satu Perkutut yang dinilai baik untuk
dipelihara adalah Perkutut katuranggan Puser Bumi yang memiliki ciri khusus terdapat
cekungan pada bagian temboloknya seperti pusar. Perkutut katuranggan Puser Bumi
termasuk langka dan jarang dijumpai.
Tuah Perkutut katuranggan Puser Bumi lebih dominan untuk
perlindungan dan penjagaan (Pagar Gaib). Energinya yang besar mampu menyerap
dan menetralkan energi-energi negatif yang ada disekitarnya, termasuk serangan
ilmu hitam seperti santet, teluh, guna-guna dan sejenisnya akan luntur jika targetnya memiliki
Perkutut Puser Bumi.
Energi ghaib Perkutut katuranggan Puser Bumi bersifat dingin dan netral sehingga bisa meredam atau menetralkan energi-energi negatif dari serangan ilmu hitam.
Karena memiliki energi yang besar dan bersifat dingin,
Perkutut Puser Bumi juga bisa dijadikan sebagai Perkutut tindih untuk meredam
energi negatif dari Perkutut-Perkutut lain disekitarnya dan juga benda-benda
pusaka yang ada didalam rumah, terutama yang energinya panas.
Perkutut Puser Bumi juga bisa dijadikan sebagai Perkutut pikat yang ampuh karena energinya mampu menarik keberadaan Perkutut-Perkutut lain untuk datang mendekat.
Oleh sebab itulah, Perkutut Puser Bumi sering
dipelihara para tukang pikat Perkutut jaman dulu sebagai burung pikat
andalannya, karena energinya mampu menarik Perkutut-Perkutut yang tidak biasa,
misalnya Perkutut Punden atau Perkutut-Perkutut beryoni lainnya.
Baca juga: Misteri Perkutut Punden Beryoni
Selain mampu untuk memikat Perkutut-Perkutut beryoni,
Perkutut Puser Bumi juga mampu meredam energi negatif yang masih menyertai
Perkutut-Perkutut tersebut sehingga tidak akan membahayakan si tukang pikat.
Itulah alasan kenapa Perkutut katuranggan Puser Bumi sering dijadikan sebagai burung pikat andalan para tukang pikat Perkutut jaman dulu, karena bisa saja Perkutut liar yang dipikatnya memiliki kekuatan ghaib yang bersifat negatif yang dapat membahayakan keselamatan dirinya atau keluarganya.
Dengan memiliki Perkutut katuranggan Puser Bumi, maka energi negatif dari Perkutut-Perkutut yang dipikatnya dapat dinetralkan.
Jadi, selain memiliki tuah untuk perlindungan dan sebagai Perkutut tindih, Perkutut katuranggan Puser Bumi juga dapat dijadikan sebagai burung pikat yang ampuh untuk menarik Perkutut-Perkutut lain dari sisi supranatural.
Baca juga: 3 Ciri Perkutut Berkhodam (Beryoni)
Demikian sedikit informasi tentang ciri-ciri, mitos, filosofi dan tuah Perkutut Puser Bumi yang dapat kami sampaikan pada artikel kali ini. Untuk informasi lain seputar Perkutut katuranggan, dapat dibaca pada artikel Harta Langit lainnya.
Tonton juga videonya:
Dukung Harta Langit Channel dengan cara like, subscribe, komen dan share video ini agar kami dapat terus berkarya untuk mengenalkan dan melestarikan warisan budaya leluhur kita.
Semoga bermanfaat
Terima kasih
Post a Comment for "Ciri dan Tuah Perkutut Katuranggan Puser Bumi"